Senin, 31 Oktober 2022

Gaya Renang

 

Macam Macam Gaya Renang

 

Macam-macam gaya renang yang kita ketahui mungkin hanya renang gaya bebas dan renang gaya dada saja. Padahal selain itu masih ada banyak sekali gaya renang. Ada banyak sekali perlombaan kelas nasional hingga internasional memperlombakan renang dalam berbagai gaya.

 

Macam Macam Gaya Renang

Biar kamu kamin jago berenang, berikut beberapa gaya renang yang bisa kamu praktekkan sekaligus gambarnya agar kamu bisa menemukan gaya renang yang paling tepat:

1. Renang Gaya Bebas

Pengertian renang gaya bebas atau yang disebut dengan Free swim adalah renang dengan posisi dada menghadap ke permukaan air. Gerakan gaya bebas dianggap yang paling cepat serta efisien. Sehingga kelebihan gaya ini adalah memiliki kecepatan lebih tinggi dibanding renang dengan gaya lain.

Biar lebih memahami, berikut gambar renang gaya bebas :

Macam Macam Gaya RenangMacam Macam Gaya Renang

Dari segi manfaat kesehatan, gaya renang bebas memiliki banyak sekali. Misalnya saja:

·       Gerakan pada renang gaya bebas membantu meregangkan otot bagian punggung dan menguatkan persendian.

·       Gerakan gaya bebas yang dinamis membuat tubuh tertarik ke depan dan ke belakang, gerakan ini dapat membantu meninggikan badan.

·       Gerakan gaya bebas memnuat otot seluruh tubuh bergerak dan terlaih, sehingga dengan rutin melakukan renang gaya bebas akan terhindar dari keram otot.

·       Dengan berlatih teknik penggambilan napas pada renang gaya dada secara rutin, paru-paru akan memiliki pernapasan yang lebih kuat.

Kekurangan Renang Gaya Bebas

Hanya saja, renang menggunakan gaya bebas akan membuat perenang mudah lelah, kehabisan napas atau napas tersenggal-senggal setelah berenang. Namun, hal ini hanya terjadi pada perenang pemula. Perlu melakukan banyak latihan dan teknik yang tepat agar tidak mengalami hal tersebut.

Sejarah Singkat Renang Gaya Bebas

Berenang gaya bebas sudah digunakan sejak zaman kuno. Renang gaya bebas dilombakan pertama kali di London pada tahun 1844. Akan tetapi, orang Inggris menganggap renang gaya bebas tidak elegan karena menimbulkan banyak percikan.

Tahun 1873, perenang asal Argentina bernama John Arthur Trudgen belajar renang gaya bebas secara langsung dari penduduk asli Amerika Selatan. Di Inggris, Trudgen memakai gerakan kaki seperti gerakan kaki menggunting seperti gaya samping. Gerakan ini dikenal dengan gaya campuran atau gaya trudgen hingga saat ini.

Perenang asal Australia bernama Richmond Cavill mengembangkan gaya Trudgen. Gaya renang ini disebut dengan gaya krol atau crawl. Tahun 1905, perenang asal Australia bernama Barney Kieran bertemu dengan Charles Daniels seorang perenang asal Amerika Serikat yang mengunakan gaya trudgen.

Dalam pertemuan tersebut Daniels ingin menguasai gaya krol melalui Kieran. Gaya krol dirubah sedikit oleh Daniels, hingga saat ini gaya tersebut dikenal dengan gaya bebas.

Teknik Renang Gaya Bebas

Untuk bisa berenang dengan gaya bebas, berikut beberapa teknik yang bisa kamu pelajari:

·       Kedua tangan digerakkan ke arah depan secara bergantian seperti gerakan mengayuh.

·       Kedua kaki digerakkan seperti gerakan mencambuk naik turun secara bergantian.

·       Posisi wajah menghadap ke permekaan air.

·       Saat posisi tubuh miring, kepala melakukan gerakan berpaling ke samping.

·       Saat gerakan mengambil napas, perenang dapat memilih menoleh ke kanan atau ke kiri.

2. Renang Gaya Kupu-kupu

Macam gaya renang berikutnya adalah Renang Gaya Kupu-kupu. Gaya renang yang disebut pula dengan butterfly stroke atau gaya lumba-lumba ini adalah gaya renang dengan posisi dada menghadap ke air. Berikut gambar renang gaya kupu-kupu:

Macam Macam Gaya RenangMacam Macam Gaya Renang

Dari segi manfaat kesehatan, renang gaya Kupu-kupu memiliki beberapa manfaat. Yaitu:

·       Gaya kupu-kupu lebih banyak membakar kalori dari pada renang gaya dada. Dengan melakukan gerakan kupu-kupu selama 10 menit dapat membakar 150 kalori, lebih banyak dibanding berlari selama 10 menit.

·       Gerakan pada berenang gaya kupu-kupu memerlukan koordinasi antara lengan dan kaki. Sehingga, gaya ini dapat melatih otot lengan.

Namun, renang dengan gaya kupu-kupu kurang baik untuk kesehatan tulang.

Sejarah Singkat Renang Gaya Kupu-kupu

Renang gaya kupu-kupu merupakan gaya renang yang divariasi dari renang gaya katak. S.P.J Borsten dalam bukunya yang berjudul “De Zwemsport” menjelaskan bahwa sejak tahun 1926 gaya berenang yang menyerupai kupu-kupu sudah banyak digunakan oleh para perenang.

Tahun 1926, perenanga asal Jerman bernama Erich Radamacher untuk pertama kalinya menggunakan gaya ini di Amerika. Gaya kupu-kupu pertama kali diperkenalkan dengan gerakan menyerupai gaya dada dimana gerakan kakinya seperti berenang gaya dada dan gerakan tangannya seperti gaya kupu-kupu.

Tahun 1952, FINA memutuskan untuk memisahkan dua gaya tersebut. Kemudian meresmikan gerakan kaki dolpin pada gaya kupu-kupu.

Teknik Renang Gaya Kupu-kupu

Untuk mempelajari teknik berenang gaya kupu-kupu, berikut caranya:

·       Kedua lengan ditekan ke arah bawah dan digerakkan ke arah luar sebelum diayunkan secara bersamaan.

·       Kedua kaki menendang ke arah atas dan ke arah bawah seperti gerakan sirip ekor ikan atau lumba-lumba.

·       Udara dihembuskan dengan kuat dari mulut dan hidung, hal ini dilakukan sebelum kepela muncul dipermukaan. Saat kepala berada dipermukaan air udara di hirup melalui mulut.

3. Renang Gaya Punggung

Berikutnya ada renang gaya punggung atau yang disebut pula back stroke adalah berenang dengan posisi punggung menghadap ke permukaan air. Kelebihan renang gaya punggung ini terletak pada kemampuan menghemat tenaga karena saat berenang tubuh mengapung dipermukaan air.

macam macam gaya renangMacam Macam Gaya Renang : WIkiHow

Dari segi kesehatan, renang gaya punggung juga memiliki beberapa manfaat sesuai dengan beberapa penelitian. Terutama sangat ampuh untuk mengurangi gejala asma.

Kekurangan renang gaya punggung yaitu perenang cenderung memiliki resiko tenggelam yang tinggi. Akan tetapi, kekurangan ini dapat diatasi dengan melakukan latuhan secara rutin.

Sejarah Singkat Renang Gaya Punggung

Gaya punggung tergolong dalam gaya renang yang tertua setelah gaya bebas. Renang gaya punggung pertama kali digunakan dalam olimpiade Paris tahun 1900. Gaya ini populer setelah perenang asal Amerika bernama Adolf Kiefer.

Tahun 1934, Adolf Kiefer melakukan perbaikan daru berbagai gaya renang yang dapat mengefektifkan gerakan dan menambah kecepatan dengan optimal. Gaya tersebut disebut dengan gaya punggung yang dikenal dan digemari hingga saat ini.

Teknik Renang Gaya Punggung

Untuk bisa menguasai renang gaya punggung dengan benar dan tepat, berikut tekniknya:

·       Meggerakkan kedua tangan secara bergantian menuju pinggang seperti gerakan mengayuh.

·       Posisi mulutbdan hidung berada di permukaan, sehingga mudah untuk mengambil dan membuang napas dengan mulut atau hidung.

4. Renang Gaya Dada

Breaststroke atau dikenal dengan renang gaya dada atau gaya katak adalah berenang dengan posisi dada menhadap ke permukaan air. Berbeda dengan gaya bebas, posisi tubuh gaya dada harus selalu dalam keadaan tetap dan stabil dan kepala dapat berada dalam air dalam waktu yang lama.

Macam Macam Gaya Renang Beserta Gambar dan TekniknyaMacam Macam Gaya Renang

Renang gaya dada memiliki kelebihan, diantaranya:

·       Gaya dada lebih mudah dilakukan dibandingkan dengan renang dengan gaya yang lain.

·       Gerakan renang pada gaya dada dapat membentuk otot tangan dan otot paha dengan baik.

·       Latihan pernapasan pada renang gaya dada dapat menyehatkan paru-paru, jantung, dan sistem kekebalan tubuh.

Sayangnya, renang gaya dada adalah renang yang memiliki gerakan paling lambat diantara gerakan renang yang lain.

Sejarah Singkat Renang Gaya Dada

Renang gaya dada sudah ada sejak zaman batu, hal ini terbukti dengan ditemukannya ukiran pada batu purbakala. Di zaman itu manusia purba berenang menggunakan kaki menirukan gaya katak yang terdapat pada lukisan dalam prasati di Babilonia kuno.

Seiring berkembangnya zaman renang gaya batu populer hungga kini. Renang gaya dada lebih sering digunakan untuk perlombaan berenang di berbagai olimpiade.

Teknik Renang Gaya Dada

Meski terkenal sebagai renang paling lambat, tetapi renang gaya dada memiliki keindahan tersendiri. Berikut teknik untuk bisa berenang dengan gaya dada:

·       Teknik pertama adalah meluncur. Berdiri di tepi kolam renang, kemudian dorong tubuh ke depan menggunakan kaki.

·       Setelah meluncur dengan benar. Ayunkan tangan dari samping ke arah depan, lalu tarik kembali ke arah dada agar menimbulkan dorongan serta kepala dapat terangkat di atas permukaan air.

·       Luruskan kaki setelah meulncur. Saat dorongan dari teknik meluncir melemah lebarkan kaki menyerupai kaki katak, kemudian dorong dengan kekuatan maksimal. Ulangi gerakan ini secara terus menerus.

·       Ambil napas dengan saat menarik tangan sehingga kepala terangkat ke permukaan air. Usahakan menarik napas dengan panjang.

5. Renang Gaya Anjing

Sesuai namanya, macam gaya renang bernama gaya anjing ini bisa didefinisikan sebagai gaya renang meniru bagaimana anjing berenang. Kelebihan renang gaya ini adalah mudah dilakukan sehingga baik digunakan pemula untuk belajar berenang. Selain itu, gaya anjing juga digunakan perenang untuk berlatih mengapung.

Gaya AnjingMacam Macam Gaya Renang

Akan tetapi, banyak orang yang tidak mengetahui gerakan ini. Sehingga gerakan ini sangat jarang digunakan.

Teknik Renang Gaya Anjing

Jika kamu tertarik untuk berlatih gaya ini, berikut teknik renang gaya anjing yang baik dan benar serta sangat mudah dilakukan:

·       Posisi kepala berada di atas air.

·       Kaki dan tangan melakukan gerakan seperti anjing yang sedang berenang.

6. Renang Gaya Samping

Renang gaya samping adalah renang dengan menggunakan bagian sisi samping tubuh. Jadi seolah-olah berenang menyamping. Kelebihan renang gaya samping adalah teknik pada gerakan ini digunakan untuk menambah skill dan kemampuan dalam menguasai teknik macam-macam renang.

Renang gaya sampingMacam Macam Gaya Renang

Sayangnya renang gaya samping ini sangat jarang sekali dipelajari. Apalagi memang tidak termasuk dalam gaya yang diperlombakan dalam kompetisi resmi maupun olimpiade.

Teknik Renang Gaya Samping

Jika tertarik untuk belajar renang gaya samping, berikut tekniknya:

·       Posisi awal, tubuh mengapung dengan menggunakan salah satu sisi samping tubuh sebagai dasarnya.

·       Posisi kepala harus sejajar dengan tulang belakang.

·       Kedua lengan bergerak secara bersamaan. Akan tetapi, gerakan yang dilakukan berbeda. Lengan bagian depan mengayuh mundur dengan melakukan gerakan setengah melingkar. Saat berada pada posisi ini telapak tangan mendorong air ke belakang. Lengan bagian belakang bergerak ke arah depan dengan melipat siku ke depan. Tangan bergerak ke depan menyusuri tubuh hingga sampai kedua tangan bertemu di depan dada.

·       Kaki begerak seperti menggunting. Kaki bergerak secara bersamaan dengan arah yang berlawanan.

Itulah macam macam gaya renang beserta tekniknya lengkap. Silakan kamu coba satu persatu untuk menemukan teknik seperti apa yang paling cocok untuk kamu. Siapa tahu bisa jadi atlet profesional. Nah untuk melakukanya, kamu butuh sarana dan prasarana yang tepat.

Sarana dan Prasarana Renang

Berikut sarana dan  prasarana yang dibutuhkan dalam olahraga renang:

1. Kolam Renang

Kolam renang untuk olahraga renang memiliki standart yang ditetapkan oleh FINA. Standart kolam renang FINA sebagai berikut:

·       Panjang kolam renang 50 meter

·       Lebar kolam renang 25 meter

·       Lebar lintasan 2,5 meter setiap lintasan

·       Kedalaman minimum kolam 2 meter

·       Volume air 2500 m3

·       Suhu air antara 24º C sampai 28º C

·       Intensitas cahaya lebih dari 1.500 lux

2. Balok Start

Balok start ini nanti kamu gunakan untuk start berenang. Ketentuan balok start:

·       Tinggi balok start antara 0,5 meter sampai 0,75 meter dari permukaan air.

·       Ukuran balok start 0,5 meter × 0,5 meter.

·       Kemiringan tidak boleh lebih dari 10 derajat.

3. Pengukur Waktu

Bagaimanapun kamu butuh pengukur waktu agar bisa tahu berapa banyak waktu yang kamu butuhkan untuk berenang pada jarak tertentu. Pengukur waktu ini diletakkan disisi kolam yang dapat menghitung waktu secara otomatis. Perenang harus menyentuh papan pengukur saat pembalikan atau sewaktu finish.

ARTIKEL LAINNYA

·       Top 15 Judul Game Lomba Renang Android yang Wajib Kamu Mainkan

·       Manfaat Renang Bagi Kesehatan Tubuh

·       Induk Organisasi Renang Nasional dan Internasional

·       Renang Gaya Dada

·       Ukuran Kolam Renang

·       Teknik Renang Gaya Bebas Beserta Gambarnya Lengkap

·       Renang : Pengertian, Manfaat, Prinsip dan Gaya Renang

·       Cara Menonaktifkan Facebook Sementara dan Permanen +Gambar

 

 

Selasa, 18 Januari 2022

SISTEM KOMPETISI

  1. SISTEM SETENGAH KOMPETISI

Ò  Sistem ini mengatur setiap peserta hanya SATU KALI saling bertemu atau melakukan pertandingan dengan seluruh peserta.

  1. SISTEM KOMPETISI PENUH

Ò  Sistem ini mengatur setiap peserta akan DUA KALI saling bertemu atau melakukan pertandingan dengan seluruh peserta.

Ò  KELEBIHAN:

  1. Setiap peserta akan saling berhadapan dengan peserta lainnya.
  2. Peserta yang baik/kuat memungkinkan akan menjadi juara.
  3. Dapat digunakan sebagai patokan penilaian kemampuan peserta.

Ò  KELEMAHAN:

  1. Waktu pertandingan yang dibutuhkan sangat banyak atau panjang.
  2. Memerlukan peralatan, biaya, sarana dan tenaga yang banyak.
  3. Peserta yang lemah/kurang bermutu dan telah diramalkan sejak awal tidak akan jadi juara, tentunya membebani panitia penyelenggara.

HENDAKNYA DIGUNAKAN BILA:

  1. Jumlah peserta tidak banyak.
  2. Kualitas peserta dianggap berimbang.
  3. Juara yang akan diperebutkan bersifat daerah atau nasional.
  4. Kondisi alat, biaya, sarana dan petugas mencukupi.


PENCATATAN SUSUNAN PERTANDINGAN

Ò  Harus diusahakan agar semua peserta dapat bertanding dengan kesempatan yang sama.

Ò  Tidak ada peserta yang lewat.

Ò  Tidak ada yang bertanding dalam waktu bersamaan untuk suatu peserta

Ò  Tidak ada satu peserta bertanding terus menerus, kemudian istirahat terus menerus, dan sebaliknya.

CARA PENCATATAN SUSUNAN PERTANDINGAN

Ò  CARA BERPUTAR ATAU ROTASI.

Ò  CARA DUA MENGEMBARA.

Ò  CARA PETAK SEGITIGA.

CARA ROTASI ATAU BERPUTAR

  1. Dilakukan dengan memindahkan peserta BERPUTAR yang arahnya berlawanan dengan arah jarum jam.
  2. Ada satu peserta tetap sebagai SUMBU.
  3. Untuk jumlah peserta gasal, maka harus DITAMBAH satu peserta SEMU (bye) supaya menjadi genap.

CARA MEMBARA

Ò  Angka 2 selalu mengembara/berpindah secara diagonal, sekali di sudut kanan atas, lalu berpindah di sudut kiri bawah. Kemudian berpindah lagi ke sudut kanan atas, dan seterusnya.

Ò  Baris yang ditinggalkan ada penggeseran yang berlawanan dengan arah jarum jam dan baris yang didatangi tetap.

Ò  Peserta yang menempati sudut kiri atas, bila sudah berada di tempat tersebut sebanyak dua kali, bergeser turun.

Ò  Untuk jumlah peserta gasal, maka harus ditambah satu peserta semu supaya menjadi genap.

CARA PETAK SEGITIGA





Gaya Renang

  Macam Macam Gaya Renang   Macam-macam gaya renang  yang kita ketahui mungkin hanya renang gaya bebas dan renang gaya dada saja. Padaha...